Thursday, June 30, 2016

Pensiunan Angkatan Udara Amerika Serikat ini dikalahkan kecerdasan buatan dalam sebuah simulasi pertempuran udara



PT Bestprofit Futures - Kecerdasan buatan kembali berhasil mengalahkan manusia dalam hal kemampuan teknis. Kali ini, giliran seorang pilot pesawat tempur asal Amerika Serikat (AS) yang dikalahkan kecerdasan buatan dalam sebuah simulasi penerbangan.

Kecerdasan buatan bernama ALPHA ini berhasil mengalahkan seorang pilot pesawat tempur. Pada simulasi pertempuran udara, pensiunan Angkatan Udara AS, Kolonel Gene 'Geno' Lee ditembak jatuh.

Meskipun pensiunan, Lee dikenal sebagai salah prajurit dengan kemampuan mumpumi. Ia merupakan mantan Manager Air Force Battle dan instruktur taktik peperangan.

Pun demikian, ia mengakui kehebatan kecerdasan buatan tersebut. Bahkan, ia menyebut sistem tersebut sebagai kecerdasan buatan paling agresif, responsif, dinamis, dan kredibel yang pernah ada.

Dikutip dari laman Popular Science, Kamis (30/6/2016), ALPHA dikembangkan oleh Psibernetix, perusahaan yang dibuat oleh Nick Ernest doktor dari University of Cincinnati. Program ini juga berkolaborasi dengan Laboratorium Riset Angkatan Udara AS.

Berdasarkan keterangan tim pengembang, ALPHA secara khusus didesain untuk penelitian dalam simulasi misi pertempuran udara.

Rahasia di balik kemampuan terbang ALPHA adalah sistem pengambilan keputusan yang diberi nama genetic fuzzy tree, subtipe dari fuzzy logic algorithm.

Ernest menuturkan sistem tersebut serupa dengan yang dilakukan manusia, yaitu membagi tugas besar ke dalam subtugas kecil. Pembagian ini termasuk proses taktik, penembakan, pengelakan, termasuk pertahanan.

Melalui pertimbangan dari variabel yang paling relevan, ALPHA dapat membuat keputusan yang kompleks dengan kecepatan tinggi. Hasilnya, kecerdasan buatan ini dapat memperhitungkan pergerakan lebih cepat 250 kali dari manusia.

Sebenarnya, ini bukan kali pertama manusia berhasil dikalahkan kecerdasan buatan. Terbaru, kecerdasan buatan Google DeepMind berhasil mengalahkan juara dunia Go (jenis permainan asal Jepang) Lee Sedol.

Kemenangan itu merupakan tonggak utama penelitian kecerdasan buatan, sebab Go merupakan permainan sederhana tapi sulit bagi komputer. Dalam permainan Go, banyak terdapat gerakan yang tidak terduga.

Indonesia Salah Satu Pasar Terbesar Mobile Broadband Asia Pasifik


Diwartakan sebelumnya, hasil riset GSM Association (GSMA) memprediksi pertambahan 600 juta pelanggan mobile baru di Asia Pasifik per 2020.

Masih menurut laporan GSMA yang dipaparkan di gelaran Mobile World Congress Shanghai 2016, Rabu (29/6/2016) kemarin, terungkap bahwa Asia Pasifik akan mencatat 60 persen pelanggan mobile unik per 2020.

Setiap pelanggan unik merepresentasikan satu individu yang mungkin memiliki beberapa kartu SIM. Angka itu akan ditambahkan pada jumlah global, dengan kawasan yang terus bertambah pelanggannya pada kecepatan yang lebih tinggi daripada rata-rata global.


Empat pasar terbesar di kawasan ini, yakni Tiongkok, India, Indonesia, dan Jepang, secara akumulatif mencatat lebih dari 75 persen basis pelanggan total di kawasan ini.

India diprediksi menambah sekitar 250 juta pelanggan mobile baru di 2020. Namun, negara-negara lain seperti Bangladesh, Indonesia, Myanmar, dan Pakistan juga akan berkontribusi besar terhadap pertumbuhan pelanggan.

Mobile Broadband
Beralih ke sektor mobile broadband (3G/4G), dilaporkan bahwa 45 persen dari total koneksi mobile di Asia Pasifik pada tahun lalu diprediksi naik 70 persen di 2020.

Pada periode tersebut, para operator seluler masih tetap melanjutkan investasinya di jaringan 4G dan pelanggan pun akan beralih ke jaringan yang menawarkan koneksi internet cepat ini.


PT kontak Perkasa Futures - Perlu diketahui, 4G sedang berada di jalur yang tepat untuk membukukan lebih dari satu per tiga koneksi total di Asia Pasifik per 2020. Pada akhir 2015, Asia Pasifik memiliki 76 jaringan 4G-LTE dan 20 jaringan VoLTE yang sudah menyala.

Di dalam riset ini juga terungkap bahwa peralihan pelanggan ke jaringan 4G tengah mengambil langkah di pasar seperti Indonesia, Malaysia, Filipina, dan Thailand.

Sementara itu, pasar yang merupakan pelopor jaringan 4G semisal Korea Selatan, Jepang, dan Tiongkok, tengah mendorong perkembangan 5G dalam hal kesiapan untuk disebarkan sebelum akhir dekade ini.

Koneksi Smartphone
Angka koneksi smartphone di Asia Pasifik pada akhir 2015 berjumlah 1,7 miliar. Angka ini menyumbang 45 persen koneksi regional.

Tiongkok, India, dan Indonesia telah menjadi motor penggerak utama atas pertumbuhan smartphone. Ketiganya membantu Asia Pasifik menggandakan basis smartphone secara keseluruhan selama dua tahun terakhir.

Asia Pasifik akan menambahkan 1,3 miliar lebih koneksi smartphone per 2020, yang mencapai 3 miliar, atau dua per tiga dari basis total koneksi di kawasan ini pada saat itu

Nasa Menemukan Pusaran Hitam di Planet Neptunus


PT Bestprofit Futures -Teleskop Hubble milik NASA baru saja menemukan keanehan pada permukaan Planet Neptunus. Meski tampil cantik dalam warna biru terang, planet terbesar keempat di Tata Surya tersebut diketahui memiliki sebuah dark vortex (pusaran hitam) dengan ukuran sebesar negara Amerika Serikat.

Pusaran tersebut, sebagaimana dilansir laman Mirror, Rabu (29/6/2016), tercipta bukan tanpa peristiwa. Para ilmuwan menyebut, pusaran itu diperkirakan 'tumbuh' di Neptunus selama 22 tahun terakhir.

Pusaran ini awalnya menampakkan diri pada tahun 1980. Saat itu, teleskop Hubble dan Voyager sempat menangkap penampakan pusaran yang masih memiliki ukuran kecil tersebut.

Seiring berjalannya waktu, para ilmuwan memiliki teori bahwa pusaran ini tumbuh akibat pembentukan udara dari gas es yang cair di atmosfer Neptunus.

Pendapat lain justru dilontarkan dari pengamat ilmu ekstra terestrial SecureTeam10. Mereka menjelaskan, pusaran misterius yang berputar di permukaan planet cantik ini terjadi bukan karena peristiwa alam.

"Mereka (para ilmuwan NASA) tidak tahu apa yang terjadi di luar sana. Bisa jadi pusaran itu 'dibuat' oleh eksistensi lain yang ada di Tata Surya," kata Tyler Glockner, juru bicara SecureTeam10.

Pihak SecureTeam10 memang tidak secara gamblang mengimplikasikan pusaran misterius itu diciptakan oleh alien atau sejenisnya. Yang pasti, mereka percaya turut campur semesta yang terjadi pada planet-planet di sana tak hanya disebabkan oleh fenomena alam.


Neptunus kini tengah dipelajari berbagai kalangan. Mulai dari pengamat Tata Surya, astronom, ilmuwan hingga seperti kami. Karena, selain adanya pusaran gelap yang berputar di Neptunus, pasti masih banyak misteri lain yang belum bisa kita ungkap. Biarkan alam yang menuntun," lanjut Glockner

Pemerintah Hentikan Proyek Reklamasi Pulau G


PT Bestprofi Futures - Pemerintah akhirnya memutuskan untuk menghentikan proyek reklamasi Pulau G di pantai utara Jakarta. Hal tersebut merupakan hasil keputusan dalam rapat gabungan antara Kementerian Perhubungan, Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Pemprov DKI Jakarta dan dipimpin oleh Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Sumber Daya.

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Sumber Daya Rizal Ramli menyatakan, keputusan tersebut diambil setelah adanya evaluasi. Hasil akhir dari evaluasi tersebut, proyek reklamasi Pulau G masuk dalam pelanggaran berat. "Kami putuskan Pulau G untuk dibatalkan, dan juga sampai seterusnya," ujar dia di Jakarta, Kamis (30/6/2016).

Penetapan pelanggaran berat ini lantaran proyek reklamasi pulau tersebut membahayakan lingkungan hidup sekitar, mengganggu proyek vital strategis dan mengganggu lalu lintas pelabuhan. "Pulau G masuk pelanggaran berat karena di bawahnya banyak kabel listrik, power station PLN," lanjut dia.

Selain itu, lanjut Rizal, proyek reklamasi ini juga mengganggu jalur lalu lintas kapal nelayan di sekitar Muara Angke. Sehingga mau tidak mau kapal-kapal tersebut harus memutar arah agar bisa mendaratkan hasil tangkapan.

"Ini juga mengganggu lalu lintas kapal nelayan. Sebelum ada pulau, nelayan bisa mendarat di Muara angka. Tetapi dengan pembangunan pulau ini menutup akses sehingga nelayan harus memutar dan menghabiskan Solar. Selain itu, proses pembangunan secara teknis juga sembarangan sehingga mengganggu biota‎ laut," tandas dia.

Sebelumnya pada 31 Mei 2016, Majelis hakim Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Jakarta Timur mengabulkan gugatan yang diajukan oleh Kesatuan Nelayan Tradisional Indonesia (KNTI) soal proyek pembangunan pulau G di Teluk Jakarta.

Dalam putusannya, Majelis Hakim menegaskan bahwa proyek pembangunan reklamasi di Pulau G ditunda sementara sampai ada keputusan hukum berkekuatan tetap.

"Mengadili, mengabulkan gugatan penggugat untuk meminta penundaan sampai berkekuatan hukum tetap," kata Hakim Ketua Adhi Budhi Sulistyo di PTUN Jakarta Timur, Selasa (31/5/2016) sore.

Dalam poin sebelumnya, majelis hakim mengabulkan gugaan Kesatuan Nelayan Tradisional Indonesia (KNTI) terkait Surat Keputusan (SK) Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok soal Pemberian Izin Reklamasi Pulau G kepada PT Muara Wisesa Samudra.

Thursday, June 23, 2016

Ternyata Ini Pengaruh Kopi bagi Tubuh Menurut Ilmu Pengetahuan



PT BESTPROFIT FUTURES - Apa yang biasanya kita pikirkan begitu mendengar kata kopi? Bagi beberapa orang, kopi membuat mereka sulit tidur di malam hari. Namun, bagi yang lain, kopi membuat mereka merasa lebih baik ketika sulit tidur di malam hari.
Menurut sebuah studi baru dari Walter Reed Institute of Research, teori tentang kopi yang dapat menyembuhkan sakit kepala sebenarnya hanya bertahan pada dua malam pertama Anda rutin melakukannya. Selebihnya? Cara ini tidak berpengaruh lagi.

Dilansir dari purewow.com, Kamis (23/6/2016), studi ini diikuti oleh 48 orang partisipan yang selama lima malam berturut-turut. Setiap partisipan membatasi diri mereka untuk tidur hanya lima jam saja. Sebagian orang meminum kopi dalam cangkir besar sebanyak dua kali dalam sehari.

Selama dua hari pertama, kelompok ini memberikan hasil terbaik mereka pada tes bakat dan mengaku bahwa diri mereka merasa lebih bahagia dari biasanya. Namun, setelah memasuki hari ketiga, kelompok peminum kopi dengan kelompok yang tidak meminum kopi seakan bertukar peran.
Prestasi yang didapatkan oleh kelompok peminum kopi pada hari sebelumnya seakan menghilang, turun drastis.

Intinya adalah kopi atau kafein sebenarnya hanya berfungsi atau dapat bekerja dengan baik dalam keadaan darurat. Bagaimana dengan efek jangka panjangnya?

Kopi memang berpengaruh pada kualitas tidur Anda. Karena itu, ketika Anda merencanakan untuk rutin meminum kopi, sebaiknya pikirkan juga kualitas tidur. Kualitas tidur seharusnya menjadi prioritas nyata Anda. (RDI-PT BESTPROFIT FUTURES)

Hal Ini Bakal Bikin Kamu Jatuh Cinta Pada Kota Jogja




PT BESTPROFIT FUTURES -Siapa yang tak tahu lagu berjudul "Yogyakarta" besutan band legenda Kla Project? Ya, lagu ini bisa dibilang sukses membangun minat orang untuk datang atau kembali ke kampung halaman ke kota pelajar satu ini.

Disamping diciptakan oleh Katon Bagaskara yang notabene wong asli Yogyakarta, tentunya banyak hal menarik dari kota ini yang menjadi daya tarik utama dibandingkan kota tujuan wisata lainnya. Apa saja?


Gudangnya spot-spot menarik

Siapapun yang pernah ke Jogja pasti mengakui kalau setiap sudut kota ini begitu memesona. Sebagai kota wisata sejarah banyak sekali spot menarik yang bisa dijumpai, mulai dari bangunan candi, gua bersejarah, hingga hamparan pantai-pantai yang membentang indah.


Di kota Jogja warisan nilai-nilai seni dan budaya yang telah ada sejak berabad silam seolah menjadi jati diri yang tak akan lekang dimakan zaman. Lestari seni dan budaya tersebut menjadi daya tarik utama bagi turis lokal maupun mancanegara.

Walaupun belum pernah menjejakkan kaki ke sini Anda pasti pernah mendengar seni dan budaya kota Jogja seperti lakon Sendratatri Ramayana di candi Prambanan, upacara Sekaten sebagai perayaaan menyambut lahirnya nabi Muhammad SAW, kesenian wayang jawa, upacara siraman pusaka, dan masih banyak lagi lainnya.

Terbukti, Traveling Bisa Buat Otak Bekerja Lebih Baik



PT BESTPROFIT FUTURES -Traveling adalah sebuah istirahat yang dibutuhkan oleh tiap manusia. Dimana banyak udara segar dan perasaan yang menenangkan dapat meningkatkan suasana hati seseorang. Tapi ternyata, selain perasaan rileks, ternyata traveling, terutama aktivitas di luar ruang, mampu mengubah otak menjadi lebih baik


Alasannya? Ternyata traveling ke tengah alam bebas, pergi ke tempat yang jauh, dan tidak berpenghuni, dapat memberikan pengalaman baru terhadap seseorang dan juga membantu mereka berhenti memikirkan hal-hal lain.

Seperti dilansir dari Brightside.me, Rabu (22/6/2016), menurut para ahli, cara terbaik untuk mengatasi suasana hati yang buruk adalah dengan 'mematikan' otak Anda. Dan hal yang paling menarik ketika kita melakukan ini, otak kita dapat secara harfiah berubah.

Teori ini terbukti ketika sekelompok ilmuwan melakukan uji coba terhadap sejumlah orang yang pergi untuk berjalan-jalan di hutan hanya satu setengah jam. Hasilnya, pada setiap peserta dalam percobaan ini mengalami penurunan aktivitas korteks prefrontal otak yang signifikan - yaitu, daerah otak dimana yang bertanggung jawab untuk penyakit psikologis.

Jadi bayangkan apa saja perubahan yang terjadi terhadap seseorang, ketika ia menghabiskan bukan hanya satu setengah jam di hutan, tapi traveling beberapa hari atau lebih.

Para ilmuwan juga meneliti bagaimana perubahan di otak dapat membuat efek pada kehidupan sehari-hari. Mereka meminta sekelompok relawan untuk traveling dan menghabiskan beberapa hari jauh dari kota, dengan mematikan semua perangkat elektronik. Mereka kemudian diminta untuk melaksanakan tes kreativitas, lengkap dengan beberapa tugas yang rumit. Ternyata tingkat pemikiran kreatif mereka meningkat sebesar 50 persen.


Jadi, untuk menikmati kesehatan, umur yang panjang, hubungan yang harmonis, dan kebahagiaan sejati, tinggalkan rutinitas Anda dan pergilah traveling. (RDI-PT PT BESTPROFIT FUTURES )