Monday, June 30, 2014

Kecepatan Rata-rata Internet di Indonesia Mengalami Peningkatan, kini Mengungguli Filipina dan Vietnam




Akamai baru saja merilis laporan internet berdasarkan hasil pengamatannya pada kuartal pertama di tahun 2014. Hasilnya, Indonesia ternyata memperoleh perkembangan jika dibandingkan dengan laporan pada kuartal ketiga di tahun 2013. Jika sebelumnya Indonesia menempati posisi nomor 118 secara global untuk kategori kecepatan rata-rata internet, maka kini terdapat peningkatan. Untuk kategori yang sama di kuartal pertama 2014 ini Indonesia berada di posisi 93.

Hasil ini pun tentunya cukup bisa diapresiasi. Terlebih saat ini Indonesia juga tidak menjadi negara dengan tingkat kecepatan paling rendah di Asia Tenggara. Di jejeran negara tetangga, Indonesia menempati posisi ke empat dari enam negara yang ada dalam daftar Akamai. Indonesia mempunyai kecepatan rata-rata internet lebih baik dibandingkan Filipina dan Vietnam. Sayangnya, akses internet rata-rata internet di Indonesia tidak lebih baik dari Malaysia ataupun Thailand.



Dari segi kecepatan tertinggi rata-rata, Indonesia juga mengalami peningkatan cukup bagus. Dibandingkan tahun lalu, terdapat peningkatan kecepatan rata-rata tertinggi sebanyak 42 persen. Secara global di kategori ini, Indonesia menempati posisi ke 74, lebih baik daripada empat negara Asia lainnya seperti Filipina, Cina, Vietnam serta India.



No comments:

Post a Comment